Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Layanan Go- Food sebagai media promosi terhadap keputusan pembelian makanan dikota Makassar. Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Kualitas Layanan Go-Food terhadap keputusan pembelian Makanan dikota Makassar. Data dalam penelitian ini diuji menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas, analisis regresi berganda, koefisien determinasi, uji f, dan uji t untuk menguji hipotesis yang diajukan peneliti. Berdasarkan hasil penelitian secara simultan promosi digital dan kualitas pelayanan go-food berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai signifikan sebesar 0,015 < 0,05, pengujian ini menunjukkan bahwa hipotesis diterima. Variabel promosi digital berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel keputusan pembelia. Selanjutnya, variabel kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel keputusan pembelian. Keputusan pembelian pada outlet makanan dipengaruhi oleh promosi digital dan kualitas layanan go-food, hal ini dibuktikan oleh nilai R square sebesar 37,9% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain.
CITATION STYLE
Mahmud, A. (2022). Analisis Pengaruh Promosi Digital Dan Kualitas Layanan Aplikasi Go-Food Terhadap Keputusan Pembelian. Jesya, 6(1), 258–271. https://doi.org/10.36778/jesya.v6i1.921
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.