Pengaruh NPM, ROA dan EPS terhadap Harga Saham Perusahan Manufaktur yang Terdaftar di BEI

  • Sjarif D
  • Febriyanti D
N/ACitations
Citations of this article
52Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Salah satu sektor yang mampu berkembang dengan pesat dan dapat menunjang perekonomian nasional sekaligus berperan besar di dalam pembangunan nasional adalah sektor industri manufaktur. Penelitian ini bertujuab untuk menganalisis pengaruh Net Profit Margin, Return On Asset dan Earning Per Share terhadap harga saham perusahaan manufaktur sub sektor industri barang konsumsi yaitu perusahaan makanan dan minuman (food and beverage industry) yang terdaftar di BEI periode tahun 2013-2020. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan verifikatif. Jenis data yang digunakan data kuantitatif dengan sumber data berupa data sekunder terdiri dari data laporan keuangan tahunan perusahaan dan makanan dan minuman periode tahun 2013-2020 dan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda, uji t dan uji F untuk memperoleh hasil mengenai pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, NPM dan ROA tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Sedangkan variabel EPS berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Hasil uji koefisien determinasi (R2) menunjukkan bahwa variabel NPM, ROA dan EPS memiliki pengaruh terhadap harga saham sebesar sebesar 24,2%  dan sisanya 75,8% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.

Cite

CITATION STYLE

APA

Sjarif, D., & Febriyanti, D. (2023). Pengaruh NPM, ROA dan EPS terhadap Harga Saham Perusahan Manufaktur yang Terdaftar di BEI. JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, Dan Akuntansi), 9(4), 1446–1454. https://doi.org/10.35870/jemsi.v9i4.1357

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free