Penelitian ini dilakukan pada Bank. Y divisi marketing, tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh kompetensi, komitmen organisasi, karakteristik individu terhadap kinerja karyawan Bank. Y pada divisi marketing. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan memperoleh data melalui observasi, wawancara, dan penyebaran kuesioner pada pegawai Bank Y divisi Marketing. Populasi pada penelitian ini yaitu sebanyak 70 orang pegawai dengan menggunakan teknik sampling jenuh yaitu semua pegawai pada divisi marketing. Berdasarkan hasil penelitian ini maka dapat disimpulkan bahawa kompetensi, komitmen organisai, karakteristik individu berpengaruh secara parsil terhadap kinerja karyawan. Menurut hasil uji koefisien determinasi (R-Square Adjusted) dari kinerja karyawan adalah 0,514, yang berarti karakteristik individu, komitmen organisasi, kompetensi secara simultan mampu mempengaruhi kinerja karyawan sebesar 51,4% dan sisanya sebesar 48,6% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian
CITATION STYLE
Zuhriatusobah, J., & Nisa, S. R. (2022). PENGARUH KOMPETENSI, KOMITMEN ORGANISASI DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP KINERJA KARYAWAN BANK. Y DIVISI MARKETING. Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi (MEA), 6(3), 774–788. https://doi.org/10.31955/mea.v6i3.2470
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.