Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara identitas sosial (kelekatan, komitmen, dan afeksi terhadap kelompok) dengan perilaku agresif pada geng motor di Kota Medan. Hasil menunjukkan adanya hubungan yang positif yang signifikan antara identitas sosial dengan perilaku agresif pada geng motor, yang mengindikasikan semakin tinggi kelekatan, komitmen, dan afeksi yang dirasakan individu terhadap geng motornya, semakin tinggi pula kemungkinan individu tersebut untuk terlibat dalam perilaku agresif bersama geng motornya.
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.
CITATION STYLE
Risa Fadila. (2014). HUBUNGAN IDENTITAS SOSIAL DENGAN PERILAKU AGRESIF PADA GENG MOTOR. Psikologia: Jurnal Pemikiran Dan Penelitian Psikologi, 8(2), 73–78. https://doi.org/10.32734/psikologia.v8i2.2774