PENGARUH PAY SATISFACTION SISTEM REMUNERASI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI

  • Azizah L
  • Bachri A
  • Adenan A
N/ACitations
Citations of this article
47Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Sebuah organisasi harus menyadari bahwa keseimbangan antara kontribusi karyawan terhadap perusahaan dengan kontribusi perusahaan terhadap karyawan tersebut haruslah sepadan. Remunerasi mempunyai pengertian berupa "sesuatu" yang diterima pegawai sebagai imbalan dari kontribusi yang telah diberikannya kepada perusahaannya. Imbalan dapat memotivasi perbaikan kinerja individu. Kesuksesan suatu organisasi berkaitan langsung dengan kinerja/performance, produktivitas, dan komitmen masing-masing pekerjanya. Tujuan penelitian ini untuk Mengetahui pengaruh pay satisfaction sistem remunerasi dan motivasi terhadap kinerja pegawai RSUD brigadier Jenderal Haji Hasan Basry Kandangan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan desain penelitian analitik korelasional melalui pendekatan cross sectional.  Populasi penelitian adalah seluruh pegawai RSUD Brig. Jend. H. Hasan Basry. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Variabel penelitian adalah pay satisfaction sistem remunerasi dan motivasi sebagai variabel bebas dan kinerja pegawai RSUD Brig. Jend. H. Hasan Basry sebagai variabel terikat.. Instrumen penelitian yang digunakan berupa kuesioner. Hasil analisa regresi berganda memperoleh hasil  fhitung = 20.398 dengan tsign = 0.000. Terdapat pengaruh yang signifikan antara pay satisfaction sistem remunerasi dan motivasi terhadap kinerja pegawai RSUD Brigadir Jenderal Haji Hasan Basry Kandangan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Azizah, L. K., Bachri, A. A., & Adenan, A. (2017). PENGARUH PAY SATISFACTION SISTEM REMUNERASI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI. Jurnal Berkala Kesehatan, 1(2), 60. https://doi.org/10.20527/jbk.v1i2.3144

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free