Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh campuran arang aktif serbuk gergaji dan pasir kuarsa sebagai filler dengan standar SNI 12-0172-2005 tentang Sepatu Kanvas untuk Umum. Desain penelitian ini dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL), yaitu variasi perlakuan filler arang aktif serbuk gergaji dan variasi perlakuan filler pasir kuarsa, dengan ukuran partikel 400 mesh. Adapun konsentrasi variasi filler arang aktif serbuk gergaji yaitu 10 phr, 20 phr, 30 phr, 40 phr dan 50 phr dan variasi filler pasir kuarsa yaitu 50 phr, 40 phr, 30 phr, 20 phr dan 10 phr. Hasil uji vulkanisat karet kompon dengan bahan pengisi arang aktif serbuk gergaji dan pasir kuarsa diperoleh nilai terbaik pada perlakuan C (variasi arang aktif serbuk gergaji 30 phr dan pasir kuarsa 30 phr). Karakteristik vulkanisasi untuk perlakuan C adalah : S.Max : 17,77 kg/cm, S.Min : 0,44 , S.Max-S.Min : 17,33 kg/cm, Opt. Cure time (t90) : 12,51 menit dan scorch time (ts 2) : 3:04 menit. Kompon yang dihasilkan juga memiliki nilai perpanjangan putus 428% memenuhi SNI 12-0172-2005 (Min 100%), Density 1,16 g/cm 3 memenuhi SNI 12-0172-2005 (Mak 1,5 g/cm 3) dan menghasilkan uji visual tidak ada cacat. Penambahan arang aktif serbuk gergaji cenderung menurunkan sifat perpanjangan putus dan density. Kata kunci : Bahan pengisi, serbuk gergaji, pasir kuarsa, karet alam. Abstract This study aims to analyze the effect of a mixture of activated charcoal from sawdust and quartz sand as a filler with SNI 12-0172-2005 on Public Canvas Shoes. The research design used was Completely Randomized Design (CRD), namely variations in the treatment of sawdust active charcoal fillers and variations in the treatment of quartz sand fillers, with a particle size of 400 mesh. The concentration of active charcoal powder filler variation is 10 phr, 20 phr, 30 phr, 40 phr and 50 phr and quartz sand filler variation is 50 phr, 40 phr, 30 phr, 20 phr and 10 phr. The results of compound rubber volcanic test with active ingredients of charcoal sawdust and quartz sand obtained the best value in treatment C (variation of activated charcoal sawdust 30 phr and quartz sand 30 phr). Vulcanization characteristics for treatment C are: S.Max: 17.77 kg / cm, S.Min: 0.44, S.Max-S.Min: 17.33 kg / cm, Opt. Cure time (t90): 12.51 minutes and scorch time (ts2): 3:04 minutes. The resulting compound also has a break extension length of 428% which meets SNI 12-0172-2005 (Min 100%), Density 1.16 g / cm 3 meets SNI (Mak 1.5 g / cm 3) and produces no defective visual test. The addition of sawdust activated charcoal tends to decrease the breaking and density extension properties.
CITATION STYLE
Rahmaniar, R., & Prasetya, H. A. (2019). PENGARUH SUMBER DAYA ALAM LOKAL TERHADAP SIFAT FISIK KOMPON KARET SOL SEPATU KANVAS UNTUK UMUM. Jurnal Dinamika Penelitian Industri, 30(2). https://doi.org/10.28959/jdpi.v30i2.5673
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.