Pengembangan Media Pembelajaran Digital “Bataku” Berbasis Android Untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Teks Eksplanasi

  • Farida Hanim A
  • Yuwana S
  • Hendratno
N/ACitations
Citations of this article
34Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penggunaan media pembelajaran digital BATAKU berbasis Android bertujuan untuk mengatasi rendahnya keterampilan menulis teks eksplanasi siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi proses dan hasil pengembangan media pembelajaran digital BATAKU berbasis Android guna meningkatkan keterampilan menulis teks eksplanasi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di kelas VI Sekolah Dasar. Metode penelitian yang digunakan adalah R&D dengan model ASSURE. Partisipan dalam penelitian ini adalah 34 siswa kelas VI di SD Negeri Sumput, Kecamatan Sidoarjo. Validasi media yang dilakukan menunjukkan hasil yang tinggi dalam berbagai aspek, yaitu aspek materi (89,09% - sangat valid), aspek penyajian (92,5% - sangat valid), aspek kebahasaan (89,89% - sangat valid), dan aspek kegrafikan (90,09% - sangat valid). Keefektifan media pembelajaran digital BATAKU berbasis Android yang telah dikembangkan dapat dilihat dari perbandingan keterampilan menulis siswa sebelum dan setelah penggunaan media tersebut. Pada awalnya, seluruh 34 siswa memiliki keterampilan menulis di bawah KKM (kriteria ketuntasan minimal), tetapi setelah menggunakan media tersebut, keterampilan menulis mereka mengalami peningkatan yang signifikan dan melebihi KKM. Uji Wilcoxon Signed Ranks menghasilkan nilai P sebesar 0,000 < 0,05. Kesimpulan bahwa pengembangan media pembelajaran berbasis Android, termasuk validitas, kepraktisan, dan keefektifan, telah menghasilkan peningkatan yang signifikan pada keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas VI sekolah dasar.

Cite

CITATION STYLE

APA

Farida Hanim, A., Yuwana, S., & Hendratno. (2023). Pengembangan Media Pembelajaran Digital “Bataku” Berbasis Android Untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Teks Eksplanasi. Decode: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi, 3(2), 268–277. https://doi.org/10.51454/decode.v3i2.234

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free