Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perkuatan struktur kolom dan balok yang dibutuhkan pada bangunan Masjid Ash-Shohabat di Jl. Banjarsari Selatan, Tembalang, Semarang, karena perubahan pemanfaatan ruang. Ada 2 kolom berukuran 25x40 cm dengan tinggi 350 cm yang akandihilangkan. Akibat penghilangan kolom ini perlu dilakukan kajian penelitian apakah perlu perkuatan pada kolom dan balok yang masih ada atau tidak. Setelah dilakukan analisis dengan software SAP2000, diperoleh hasil momen maksimal pada ujung - ujung balok 76,1 KNM yang mana ini melebihi momen kapasaitas balok sebesar 62 KNM, sehingga diperlukan perkuatan struktur. Metode perkuatan yang digunakan adalah dengan menggunakan material CFRP (Carbon Fiber Reinforced Polymer), dimana kekurangan tulangan yang diperlukan pada balok tersebut, diganti dengan material CRFP. Dari hasil perhitungan maka diperoleh kebutuhan CRFP sebanyak 2 buah dengan ukuran 220 mm x 1800 mm tebal 0,15 mm yang dipasang pada sisi atas ujung - ujung balok. Waktu yang dibutuhkan untuk pelaksanaan hanya 3 hari dengan biaya Rp3.800.000,-.
CITATION STYLE
Prawesti, R., Prastyo, D., Sukoyo, S., Nurhadi, I., & Sulaiman, S. (2022). PERKUATAN STRUKTUR KOLOM DAN BALOK AKIBAT PERUBAHAN LAYOUT RUANGAN DENGAN METODE CFRP. Bangun Rekaprima, 8(2), 96. https://doi.org/10.32497/bangunrekaprima.v8i2.3972
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.