Penggunaan Media Pembelajaran Video Animasi Pada Pembelajaran PPKn dan Dampaknya Terhadap Hasil Belajar Siswa

  • Nurjumiati N
  • Sumardi L
  • Sawaludin S
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
32Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Media pembelajaran video animasi memiliki fungsi sebagai rangsangan pikiran, perasaan, perhatian dan motivasi memperjelas materi pelajaran. Tujuan penelitian ini ialah mengetahui apakah ada pengaruh penggunaan media pembelajaran video animasi terhadap hasil belajar siswa kelas X pada mata pelajaran PPKn di SMA Negeri 4 Kota Bima. Kuantitatif dengan jenis quasi eksperimen serta nonequivalent control group design digunakan dalam kajian ini. Populasinya ialah siswa kelas X1 – X11 berjumlah 395 siswa. Purposive Sampling menjadi teknik pengambilan sampel dan didapatkan kelas X5 35 siswa jadi kelas eksperimen dan X2 35 siswa jadi kelas kontrol. Teknik tes, observasi dan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data serta uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis sebagai teknik analisis data. Hasil penelitian didapatkan mean pretest kelas eksperimen yaitu 35,9 dan pretest kelas kontrol 36. Rata-rata posttest kelas eksperimen yaitu 86,82 dan posttest kelas kontrol 79,5. Setelah diuji hipotesis menggunakan uji-t didapatkan 8,43 sedangkan   1,69. Kriteria pengujiannya jika  (8,43 > 1,69) jadi, Ha diterima dan Ho ditolak. Kesimpulannya ialah ada pengaruh penggunaan media pembelajaran video animasi terhadap hasil belajar siswa kelas X pada mata pelajaran PPKn di SMA Negeri 4 Kota Bima.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nurjumiati, N., Sumardi, L., Sawaludin, S., & Herianto, E. (2024). Penggunaan Media Pembelajaran Video Animasi Pada Pembelajaran PPKn dan Dampaknya Terhadap Hasil Belajar Siswa. Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan, 9(1), 361–366. https://doi.org/10.29303/jipp.v9i1.2001

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free