Pesawat merupakan moda transportasi yang di rancang dengan tingkat keamanan dan kenyamanan yang tinggi, untuk itu diperlukan pengawasan terhadap adanya objek asing di sepanjang runway, sehingga diperlukan alat pendukung darat atau ground support equipment (GSE) yaitu foreign object debris (FOD) detector. Pembuatan dan perancangan simulasi FOD detector ini menggunakan arduino uno, sensor ultrasonic HC-SR04, motor servo, led dan buzzer. Sedangkan untuk menampilkan hasil deteksi alat ini dihubungkan komputer dengan menggunakan komunikasi serial dengan software labview. FOD detector kemudian diuji untuk mendeteksi beberapa objek agar memastikan dapat bekerja sesuai dengan fungsinya. Pada percobaan ini objek yang dideteksi bervariasi, baik bentuk dan ukurannya serta jaraknya. Dari hasil uji fungsi, FOD detector dapat mendeteksi dan dapat menampilkan posisi dan jarak objek pada tampilan software labview, serta memberikan warning baik buzzer maupun indikator pada tampilannya. Namun kemampuan alat ini masih mempunyai keterbatasan dalam hal jarak jangkauan sensor terhadap objek, yaitu dengan jarak maksimal 4 meter dari letak objek. Penelitian lebih lanjut dapat dikembangkan dengan menggunakan sensor yang memiliki jarak jangkauan lebih jauh. Kata Kunci : FOD Detector, Labview, Arduino, Sensor Ultrasonic.
CITATION STYLE
Prihantono, J. A. (2023). PEMBUATAN SIMULASI SISTEM MONITORING FOREIGN OBJECT DEBRIS (FOD) DETECTOR FOR RUNWAY BERBASIS LABVIEW DAN ARDUINO. Jurnal : Industri Elektro Dan Penerbangan, 12(1). https://doi.org/10.56244/indept.v12i1.597
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.