Penelitian ini dilatarbelakangi dengan apakah kinerja guru dipengaruhi servant leadership, komitmen organisasi dan dilihat dari perbedaan pendidikan guru. Dengan demikian tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh servant leadership, komitmen organisasi dan perbedaan pendidikan guru secara bersama-sama terhadap kinerja guru. Metode yang digunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Sampel berjumlah 34 orang guru dengan menggunakan metode sensus atau sampel jenuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa servant leadership, komitmen organisasi baik secara parsial maupun secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja guru. Kemudian dilihat dari perbedaan pendidikan guru ada perbedaan pengaruh dari pendidikan sarjana dengan pascasarjana terhadap kinerja guru walaupun kecil. Kata kunci : servant leadership, komitmen organisasi, perbedaan pendidikan guru dan kinerja
CITATION STYLE
Rambe, D., Hasibuan, A. N., & Chairunnisa, C. (2020). ANALISIS KINERJA GURU DIPENGARUHI SERVANT LEADERSHIP DAN KOMITMEN ORGANISASI (Survey pada Guru SMPN 124) JAKARTA. Mediastima, 26(2), 203–222. https://doi.org/10.55122/mediastima.v26i2.129
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.