Kepuasan perkawinan merupakan salah satu hal penting dalam menunjang kebahagiaan pasangan. Munculnya konflik dalam perkawinan merupakan hal yang biasa bagi pasangan, namun dapat menjadi lebih rumit bagi pasangan yang menjalani long distance marriage (LDM) karena tidak mampu mewujudkan kebutuhan, harapan, dan keinginan yang mempengaruhi kepuasan dalam perkawinan. Komitmen perkawinan dan penyesuaian perkawinan dapat meningkatkan kepuasan perkawinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara komitmen perkawinan dan penyesuaian perkawinan dengan kepuasan perkawinan pada istri yang menjalani long distance marriage di Halim Perdanakusuma. Penelitian ini menggunakan non random purposive sampling yang melibatkan 72 istri anggota Batalyon Paskhas 467 TNI AU sebagai sampel dan menggunakan skala kepuasan perkawinan, skala komitmen perkawinan, dan skala penyesuaian perkawinan sebagai instrumen. Hasil analisis regresi berganda menunjukkan adanya hubungan positif signifikan yang kuat antara komitmen perkawinan dan penyesuaian perkawinan dengan kepuasan perkawinan pada istri yang menjalani LDM. Hubungan positif signifikan kuat antara komitmen perkawinan dengan kepuasan perkawinan pada istri yang menjalani LDM dan hubungan positif signifikan kuat antara penyesuaian perkawinan dengan kepuasan perkawinan pada istri yang menjalani LDM. Kesimpulan penelitian ini adalah semakin tinggi komitmen perkawinan dan penyesuaian perkawinan pada istri yang menjalani long distance marriage, semakin tinggi pula kepuasan perkawinan yang dirasakan.
CITATION STYLE
Safitri, A. A. N., Hardjono, & Anggarani, F. K. (2020). Hubungan Komitmen dan Penyesuaian Perkawinan dengan Kepuasan Perkawinan pada Istri Anggota Batalyon Paskhas 467 TNI AU yang Menjalani Long Distance Marriage. Jurnal Ilmiah Psikologi MIND SET, 11(02), 99–115. https://doi.org/10.35814/mindset.v11i02.1443
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.