43-48 Rionaldo Putra 0907055029 Pembelajaran Bahasa Inggris Dengan Analisis Grammarx

  • Putra R
  • Astuti I
  • Harsa A
N/ACitations
Citations of this article
17Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

ABSTRAK Bahasa Inggris merupakan bahasa yang sangat penting dan paling banyak digunakan dalam pergaulan Internasional. Kebutuhan penguasaan Bahasa Inggris yang baik sangat diperlukan. Grammar merupakan Tata Bahasa dalam Bahasa Inggris. Salah satu hal yang sangat mungkin dirasakan rumit dalam memahami Grammar adalah tenses. Tenses dalam bahasa Inggris berarti 'waktu'. Dalam pembahasan Grammar, Tenses digunakan untuk membicarakan perbedaan atau perubahan bentuk dalam kalimat yang berhubungan dengan waktu terjadinya peristiwa yang diungkapkan pada suatu kalimat. Oleh karena itu pembelajaran tenses sangat penting dalam mengidentifikasi kalimat dalam suatu pembicaraan. Penelitian ini bertujuan untuk membangun suatu sistem yang dapat melakukan analisa terhadap suatu komponen masukkan pada tenses tertentu untuk kemudian dilakukan perbaikan secara otomatis. Dengan menerapkan Metode Rule Base untuk menentukan kriteria pembentukan dari masing-masing tenses kemudian dilakukan perubahan terhadap komponen-komponen tertentu pada tenses tersebut secara otomatis. Dari penelitian ini dihasilkan Program Pembelajaran Bahasa Inggris Untuk Level intermediate. Penggunaan program ini cukup mudah. User hanya perlu mengisi subjek, predikat dan objek untuk masing masing tenses yang kemudian akan diproses oleh sistem untuk dilakukan pembenaran serta penjelasan. Pengguna juga dapat melatih kemampuan mereka setelah mempelajari tenses menggunakan sistem ini dengan memilih fitur evaluasi untuk menjawab soal soal yang diberikan oleh sistem. Kata Kunci : Sistem Pembelajaran Bahasa Inggris, Analisis Grammar, Tenses, Rule Base. PENDAHULUAN Bahasa Inggris merupakan bahasa yang sangat penting dan terbanyak digunakan dalam pergaulan Internasional. Setelah era globalisasi dimana batas-batas negara semakin luas dan semakin terbukanya pergaulan antar manusia dari belahan bumi menjadikan kebutuhan akan penguasaan Bahasa Inggris yang baik menjadi sangat diperlukan. Grammar merupakan Tata Bahasa dalam Bahasa Inggris. Salah satu hal yang sangat mungkin dirasakan rumit dalam memahami Grammar adalah tenses. Tenses dalam bahasa Inggris berarti 'waktu'. Dalam pembahasan Grammar, tenses digunakan untuk membicarakan perbedaan atau perubahan bentuk kalimat yang berhubungan dengan waktu terjadinya peristiwa yang diungkapkan pada kalimat tersebut. Sebagai contoh, suatu peristiwa yang sama akan diungkapkan secara berbeda apabila waktu terjadinya berbeda. Cara mengungkapkan peristiwa yang terjadi sekarang akan berbeda dengan yang terjadi di masa lalu, dan akan berbeda lagi dengan peristiwa yang terjadi di masa yang akan datang. Oleh karena itulah pembelajaran mengenai tenses sangat penting dalam mengidentifikasi kalimat dalam suatu pembicaraan. Dalam prakteknya, pembelajaran mengenai tenses sangat sulit untuk dipahami dikarenakan masing-masing tenses memiliki pola dan kegunaan yang berbeda-beda atau bahkan hampir mirip satu dengan lainnya, sehingga dibutuhkan perhatian ekstra untuk dapat memahami dan mengaplikasikan suatu tenses ke dalam situasi yang berbeda-beda pula. Banyak media pembelajaran yang dapat digunakan seperti buku, compact disc (CD), internet dan lain-lain. Komputer Desktop menyediakan resource yang cukup untuk membangun suatu aplikasi pembelajaran tenses. Oleh karena itu, penulis terdorong untuk merancang suatu sistem pembelajaran Bahasa Inggris sederhana. Level Intermediate merupakan suatu tingkat kemahiran dalam bahasa Inggris yang didasarkan dari pemahaman dasar dan komunikasi yang baik, namun masih memiliki ruang untuk berkembang di keseluruhan area. Level Intermediate dapat berbicara dan memberikan opini mengenai banyak hal dengan menggunakan bentuk simple dari masing – masing tenses. Dapat memulai percakapan menggunakan bahasa Inggris dalam menjalankan suatu aktivitas seperti berbelanja, bepergian atau reservasi kamar hotel. Pemahaman dalam grammar mencakup adjectives, adverbs, comparatives, articles, possessives, dan basic prepositions.

Author supplied keywords

Cite

CITATION STYLE

APA

Putra, R., Astuti, I. F., & Harsa, A. (2014). 43-48 Rionaldo Putra 0907055029 Pembelajaran Bahasa Inggris Dengan Analisis Grammarx. Jurnal Informatika Mulawarman, 9(3).

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free