Pendidikan integratif yang tidak hanya berorientasi pada upaya mencerdaskan anak bangsa secara intelektual, tetapi juga secara spiritual, sosial-emosional dan kinestetik, harus menjadi perhatian semua stakeholder pendidikan. Hal ini juga menjadi perhatian pemangku kepentingan pendidikan pada sekolah-sekolah Ursulin. Sekolah-sekolah Ursulin memiliki nilai-nilai utama atau core values yaitu Serviam yang artinya “Saya Mengabdi”. Nilai-nilai Serviam meliputi cinta dan belas kasih, integritas, keberanian dan kesungguhan, persatuan, totalitas dan pelayanan. Nilai-nilai ini bersumber pada kitab suci, ajaran Gereja dan spiritualitas Santa Angela. Bagaimana penerapan nilai-nilai Serviam dalam pendidikan ursulin? Sejauh ini, belum ada penelitian tentang hal ini. Penelitian ini dilakukan untuk mengisi kesejangan ini dengan tujuan menggali dan mendeskripsikan model penerapan nilai-nilai Serviam dalam pendidikan pada sekolah – sekolah Ursulin. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif. Data diperoleh dengan teknik wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Validasi data dilakukan dengan cara triangulasi teknik dan sumber. Selanjutnya data dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan nilai-nilai Serviam dilakukan melalui (1) kegiatan pembelajaran dalam semua mata pelajaran baik pada perencanaan (96,3% guru menyusun RPP berkarakter Serviam), pelaksanaan (88,9% guru menerapkan RPP berkarakter Serviam dalam pembelajaran) maupun penilaian (100% guru mengisi jurnal penilaian sikap berisi nilai-nilai karakter Serviam); (2) pengembangan budaya sekolah melalui kegiatan rutin, kegiatan spontan, keteladanan dan pengkondisian; (3) kegiatan ekstrakurikuler dan (4) kegiatan harian di rumah dan masyarakat. Penelitian ini berkontribusi memperkaya literatur tentang pendidikan karakter dan memberikan input penting bagi para pemangku kepentingan tentang pengembangan pendidikan karakter yang bersifat integrative dan sistematis sehingga dapat menjadi bahan masukan dalam melakukan prove and improve konstruksi kurikulum dalam tataran dokumen maupun praktik di lapangan sehingga peserta didik memiliki panggilan hidup dan siap mengabdi dalam kehidupannya.
CITATION STYLE
Tuba, E., & Mohammad Ali. (2023). Penerapan Nilai-Nilai Serviam di Sekolah Ursulin Jenjang SMP. Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan Missio, 15(1), 74–83. https://doi.org/10.36928/jpkm.v15i1.1692
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.