Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh persepsi kualitas dan persepsi nilai yang diliputi nilai fungsional, nilai emosional dan nilai sosial terhadap kepuasan konsumen dan minat beli ulang pada konsumen Indomaret di Kecamatan Depok Sleman. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang berbelanja pada Indomaret yang berada di wilayah Kecamatan Depok Sleman yang berjumlah 9 Indomaret. Sedangkan sampel pada penelitian ini sebagian pembeli yang berbelanja di sejumlah Indomaret yang ada di wilayah Kecamatan Depok Sleman yang berjumlah sebanyak 100 orang dengan teknik pengambilan sampel metode accidental sampling.. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang bersumber dari penyebaran kuesioner kepada responden penelitian. Penelitian ini meliputi variabel persepsi kualitas produk, persepsi nilai yang meliputi (persepsi nilai fungsional, persepsi nilai emosional, dan persepsi nilai sosial), kepuasan, dan minat beli ulang.Untuk pengujian hubungan antara beberapa variabel tersebut digunakan analisis Structural Equation Model (SEM) dengan menggunakan bantuan software PLS (Partial Least Square). Hasil analisis data menyimpulkan bahwa: (1) Persepsi kualitas berpengaruh signifikan dan positif terhadap persepsi nilai fungsional; (2) Persepsi kualitas berpengaruh signifikan dan positif terhadap persepsi nilai emosional; (3) Persepsi kualitas berpengaruh signifikan dan positif terhadap persepsi nilai sosial; (4) Persepsi nilai fungsional berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen; (5) Persepsi nilai emosional berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen; (6) Persepsi nilai sosial berpengaruh signifikan.
CITATION STYLE
Cahyono, T. D. (2016). ANALISIS PENGARUH PERSEPSI KUALITAS DAN PERSEPSI NILAI TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN DAN MINAT BELI ULANG. Jurnal TAMBORA, 1(3). https://doi.org/10.36761/jt.v1i3.143
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.