Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh aplikasi wordwall terhadap hasil belajar ekonomi di kelas X IPA maupun IPS. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari sampai Mei Tahun 2022 yang beralokasi di SMA Muhammadiyah Kasongan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuatitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah 14 orang peserta didik. Teknik pengumpulan data dan analisis data dalam penelitian ini adalah kuesioner (angket). Perhitungan pengujian hipotesis menggunakan bantuan SPSS versi 16. Pengujian hipotesis dengan taraf signifikansi 5% diperoleh hasil yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh aplikasi wordwall terhadap hasil belajar ekonomi. Berdasarkan interpretasi koefisien korelasi (t hitung 2,145), nilai t tabel sebesar 1,761 termasuk memiliki tingkat hubungan yang kuat antara kedua variabel, maka persentase pengaruh aplikasi wordwall terhadap hasil belajar ekonomi sebesar 65,7%.
CITATION STYLE
Mukarramah, M., & Riadin, A. (2022). Pengaruh Penggunaan Aplikasi Wordwall Terhadap Hasil Belajar Ekonomi Kelas XI SMA Muhammadiyah Kasongan. Neraca: Jurnal Pendidikan Ekonomi, 8(1), 53–61. https://doi.org/10.33084/neraca.v8i1.4365
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.