Abstract
Karya ilmiah menjadi tututan bagi sivitas akademika, tanpa terkecuali bagi mahasiswa guna meningkatkan kualitas berfikir secara kritis dan sistematis sebagai media refleksi untuk mengukur kemampuan dari bidang ilmu yang telah dipelajari selain untuk mengangkat kredibilitas institusi pendidikan yang mulai bersaing di tingkat internasional. Kenyataan ini tidaklah mudah untuk direalisasikan karena banyaknya faktor yang mempengaruhi pencapaiannya, mulai dari sumber daya manusia, kurangnya pengetahuan, minimnya strategi mengajar yang tepat yang mampu menjembatani kebutuhan mereka dalam menulis karya ilmiah. Dengan pertimbangan kebutuhan karya ilmiah yang harus dipenuhi oleh mahasiswa, program studi pendidikan bahasa Inggris Universitas Widya Dharma Klaten memberikan pengetahuan tentang Academic Writing secara dini dan terstruktur dengan strategi mengajar yang tepat bagi mahasiswa supaya mampu menghasilkan karya ilmiah baik untuk kebutuhan kompetisi, tugas menulis maupun tugas akhir mereka berupa skripsi pada mata kuliah Writing I sampai dengan VI. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Proses pengajaran materi Academic Writing guna meningkatkan kualitas karya ilmiah bagi mahasiswa program studi pendidikan bahasa Inggris di Universitas Widya Dharma Klaten, Penelitian ini merupakan merupakan penelitian kualitatif. Pengumpulan data akan dilakukan secara langsung di kelas yang sudah ditentukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi berupa hasil menulis mahasiswa. Data kualitatif akan dianalisis melalui reduksi data, pemaparan data dan proses validasi Kata Kunci : Academic writing, karya ilmiah, strategi mengajar.
Cite
CITATION STYLE
Umi Sholihah, F. E. W. (2018). STRATEGI MENGAJAR ACADEMIC WRITING UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS KARYA ILMIAH MAHASISWA DI JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS, UNIVERSITAS WIDYA DHARMA KLATEN. Widya Wacana: Jurnal Ilmiah, 13(2). https://doi.org/10.33061/ww.v13i2.2261
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.