Pemetaan Elit Politik Lokal di Pulau Biak dan Pengaruhnya terhadap Rencana Pembangunan Bandar Antariksa

  • Rafikasari A
N/ACitations
Citations of this article
11Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tulisan ini mejelaskan kondisi sosial-budaya dan politik di Pulau Biak, pemetaan terhadap elit politik lokal, dan mengidentifikasi karakteristiknya untuk dihubungkan pengaruhnya terhadap rencana pembangunan bandar antariksa. Metodologi yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan studi literatur dan wawancara. Masyarakat di Pulau Biak masih menjunjung nilai adat istiadat, serta banyak elit politik lokal yang memiliki posisi kuat dalam mempengaruhi kebijakan daerah. Berkaitan dengan rencana pembangunan bandar antariksa maka pertanyaan pokok yang akan dijawab dalam artikel ini adalah: Bagaimana Karakteristik Elit Politik Lokal di Pulau Biak dan Sejauh mana Pengaruhnya Terhadap Rencana Pembangunan Bandar Antariksa? Elit politik di Biak tercipta dari kehidupan adat istiadat serta adanya Otonomi Khusus Papua. Elit politik lokal di Pulau Biak dipetakan menjadi 2 kelompok menggunakan teori Pareto, yaitu governing elite dan non-governing elite. Governing elit cenderung berkarakter pro pada rencana pembangunan bandar antariksa, sedangkan nongoverning elite kontra terhadap rencana pembangunan bandar antariksa di Biak. Elit politik lokal di Biak menjadi poin penting dalam mendukung keberlanjutan rencana pembangunan bandar antariksa yang harus diperhatikan. Sehingga rekomendasi dari tulisan ini adalah pentingnya dialog sektoral inklusif diantara elit politik lokal di Biak sebagai langkah optimalisasi peran elit politik lokal Biak dalam proses pembangunan bandar antariksa ke depan. Selain itu rencana pembangunan bandar antariksa juga harus memperhatikan kearifan lokal di Biak sebagai upaya meminimalkan potensi cost and conflict yang akan terjadi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rafikasari, A. (2020). Pemetaan Elit Politik Lokal di Pulau Biak dan Pengaruhnya terhadap Rencana Pembangunan Bandar Antariksa. In Prosiding Seminar Nasional 2017 Pusat Kajian Kebijakan Penerbangan dan Antariksa-LAPAN: Kebijakan dan Regulasi Kegiatan Penerbangan dan Antariksa menuju Kemandirian Nasional (pp. 50–64). In Media. https://doi.org/10.30536/p.sinaskpa.ii.6

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free