Prediksi Zona Tangkapan Ikan Menggunakan Citra Klorofil-a Dan Citra Suhu Permukaan Laut Satelit Aqua MODIS Di Perairan Pulo Aceh

  • Mursyidin M
  • Munadi K
  • Z.A. M
N/ACitations
Citations of this article
180Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Fishing ground atau zona penangkapan ikan adalah suatu kawasan perairan yang menjadi sasaran penangkapan. Prediksi zona tangkapan ikan dapat dilakukan dengan cara mendeteksi sebaran klorofil-a dan sebaran suhu permukaan laut dari citra Aqua MODIS. Penelitian ini bertujuan memprediksi zona tangkapan ikan di Perairan Pulo Aceh berdasarkan sebaran klorofil-a dan suhu permukaan laut dengan memanfaatkan data citra satelit Aqua Modis level-3. Tahapan-tahapan yang dilakukan, pengumpulan citra, pemotongan citra sesuai dengan daerah yang diinginkan, pemberian landsmark untuk menampilkan citra yang lebih informatif, ekstrak informasi klorofil-a dan sebaran suhu permukaan laut, dan interpolasi dengan menggunakan metode Kriging. Sebaran klorofil-a yang tinggi terlihat pada bulan Juni dan Agustus, penyebarannya bergerak dari Utara Pulo Aceh menuju Selatan. Sebaran suhu permukaan laut yang sesuai untuk penangkapan ikan terdeteksi pada bulan Agustus di sekitar Ujong Pulo Breuh Utara dan di sekitar Pulau Keureusik. Zona potensi penangkapan ikan di perairan Pulo Aceh hanya terdeteksi pada bulan Agustus di sebelah Timur Pulau Keureusik sampai dengan Ujong Keumuroh. Perairan Pulo Aceh cocok dijadikan sebagai daerah tujuan untuk penangkapan ikan pada bulan Agustus.

Cite

CITATION STYLE

APA

Mursyidin, M., Munadi, K., & Z.A., M. (2015). Prediksi Zona Tangkapan Ikan Menggunakan Citra Klorofil-a Dan Citra Suhu Permukaan Laut Satelit Aqua MODIS Di Perairan Pulo Aceh. Jurnal Rekayasa Elektrika, 11(5), 176. https://doi.org/10.17529/jre.v11i5.2973

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free