Abstract
Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana persepsi konsumen terhadap marketplace Tokopedia dan Shopee pada dimensi produk, harga, promosi, dan kemudahan penggunaan yaitu pada masyarakat di daerah Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan menggunakan teknik analisis data Weighted Means Score (WMS) dengan membandingkan nilai rata-rata dari masing-masing variabel. Penilaian analisa persepsi konsumen terhadap marketplace Tokopedia dan Shopee diukur dengan skala likert dengan menggunakan kuesioner yang disebar pada 150 responden yang pernah membeli di maretplace Tokopedia dan Shopee. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada variabel produk (X1) Shopee (dengan skor 4,35) lebih unggul dari Tokopedia (dengan skor 4,01), pada variabel harga (X2) Shopee (dengan skor 4,24) lebih unggul dari Tokopedia (dengan skor 3,98), pada variabel promosi (X3) Shopee (dengan skor 4,38) lebih unggul dari Tokopedia (dengan skor 4,07), dan pada variabel kemudahan penggunaan (X4) Shopee (dengan skor 4,42) lebih unggul dari Tokopedia (dengan skor 4,21).
Cite
CITATION STYLE
Adyas, D., & Nur Cahyani, D. (2020). PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP MARKETPLACE TOKOPEDIA DAN SHOPEE DI KECAMATAN CIBINONG KABUPATEN BOGOR. Economicus: Jurnal Ekonomi Dan Manajemen, 14(2), 132–144. https://doi.org/10.47860/economicus.v14i2.192
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.