Kompetensi Profesional Guru dan Motivasi Kerja Dengan Kinerja Guru SMP Negeri Se-Kecamatan Biluhu Kabupaten Gorontalo

  • Umar N
  • Hasbi M
  • Anwar H
N/ACitations
Citations of this article
8Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menganalisis hubungan positif dan signifikan antara kompetensi profesional guru dan motivasi kerja dengan kinerja guru di SMP Negeri di Kecamatan Biluhu Kabupaten Gorontalo secara parsial maupun simultan.Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif.Sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder primer dari penyebaran kuesioner. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan survei untuk mendapatkan informasi yang lengkap dan mendalam mengenai hubungan antara kompetensi profesional guru dan motivasi kerja dengan kinerja guru SMP negeri di kecamatan Biluhu kabupaten Gorontalo. adapun yang menjadi populasi pada penelitian ini adalah seluruh guru SMP negeri di Kecamatan Biluhu Kabupaten Gorontalo berjumlah orang 27,karena jumlah populasi dalam penelitian ini dibawah seratus orang, maka seluruh populasi dijadikan sebagai sampel dengan jumlah guru sebanyak 27 orang, Selanjutnya pengumpulan data penulis menggunakan angket, dan jenis analisis yang digunakan yaitu berupa analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial maupun simultan kompetensi profesional guru dan motivasi kerja memiliki hubungan positif dan signifika dengan kinerja guru SMP negeri di kecamatan Biluhu kabupaten Gorontalo.nilai koefisien korelasi hubungan antara variabel bebas (kompetensi profesional guru dan motivasi kerja) dengan variabel terikat (kinerja guru) berada pada kategori hubungan yang kuat. Kemudian sisa nilai determinan terhadap kinerja guru dapat dari variabel penelitian yakni sebesar 0,931 (93,1%).

Cite

CITATION STYLE

APA

Umar, N. A. K., Hasbi, Muh., & Anwar, H. (2019). Kompetensi Profesional Guru dan Motivasi Kerja Dengan Kinerja Guru SMP Negeri Se-Kecamatan Biluhu Kabupaten Gorontalo. Tadbir: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, 7(1), 45–58. https://doi.org/10.30603/tjmpi.v7i1.1059

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free