PERAN GURU DALAM PEMBELAJARAN MERDEKA BELAJAR DI SD

  • Pribadi R
  • Dzambiyah A
  • Dwinatalia E
N/ACitations
Citations of this article
26Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kurikulum Merdeka mengusung konsep “Merdeka Belajar” yang memiliki arti bahwa sekolah diberikan kebebasan dalam menyusun kurikulumnya sesuai dengan potensi yang dimiliki sekolah ataupun potensi yang dimiliki daerah di sekitar lingkungan sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Peran Guru Dalam Pembelajaran Merdeka Belajar di SD. Metode  penelitian  yang  digunakan adalah  kualitatif  deskriptif. Subjek pada penelitian ini yaitu guru kelas 1 di SDN Sempu 2. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model Miles dan Huberman yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru kelas 1 SDN Sempu 2 masih belum maksimal dalam menjalankan perannya sebagai seorang pembimbing dan pelatih pada saat proses pembelajaran merdeka belajar di kelas 1. Berbagai upaya bisa dilakukan, seperti mengikuti sosialisasi ataupun seminar, sekaligus belajar mandiri melalui Platform Merdeka agar mencapai tujuan dari Kurikulum Merdeka itu sendiri.

Cite

CITATION STYLE

APA

Pribadi, R. A., Dzambiyah, A., & Dwinatalia, E. (2023). PERAN GURU DALAM PEMBELAJARAN MERDEKA BELAJAR DI SD. Inspiratif Pendidikan, 12(2), 566–582. https://doi.org/10.24252/ip.v12i2.43777

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free