Penggunaan Media Gambar untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Puisi Peserta Didik Kelas IV Sekolah Dasar

  • Nopianty R
  • Indihadi D
N/ACitations
Citations of this article
32Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kemampuan menulis puisi merupakan kemampuan esensial bagi peserta didik usia sekolah dasar. Dalam proses menulis puisi, terdapat tiga kemampuan pokok yang dilibatkan yakni kekayaan bahasa, pemahaman analogi dan kreativitas. Namun sebagian besar peserta didik usia sekolah dasar masih mengalami kesulitan dalam menulis puisi, oleh karenanya dalam penelitian ini digunakan media gambar sebagai stimulus kemampuan menulis puisi peserta didik. Untuk mengatasi kesulitan tersebut, peneliti memberikan salah satu alternatif dengan menggunakan media bergambar dalam kegiatan menulis puisi pada proses pembelajaran bahasa Indonesia, karena media bergambar dapat merangsang peserta peserta didik serta memberi motivasi secara visual terhadap daya imajinasi peserta didik dan kegiatan pembelajaran akan lebih menyenangkan. Tujuan penelitian ini untuk memperoleh data tentang kemampuan menulis puisi peserta didik kelas IV setelah menggunakan media bergambar pada pembelajaran Bahasa Indonesia di Kelas IV SD Negeri 4 Sandingtaman. Peneliti akan menganalisis hasil menulis puisi peserta didik dengan mengacu pada aspek isi tulisan puisi dan indikator diantaranya, kesesuaian judul dengan isi, kesesuaian bait dengan isi, kesesuaian baris dengan isi, kesesuaian rima dengan isi. Adapun aspek tipografi mencakup indikator diantaranya, memiliki judul, bait, baris, rima, diksi, dan kerapihan tulisan. Subjek penelitian yang digunakan adalah peserta didik kelas IV SD Negeri 4 Sandingtaman berjumlah 12 orang.  Metode penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif bertujuan untuk mendeskripsikan hasil penulisan puisi melalui media bergambar pada peserta didik kelas IV SDN dengan menganalisis puisi peserta didik berdasarkan aspek. Setelah dilaksanakannya studi pendahuluan di SDN 4 Sandingtaman tentang menganalisis puisi berdasarkan media gambar. Dari hasil studi pendahuluan bahwa perserta didik dalam menulis puisi berdasarkan media gambar ada kesenjangan antara aspek-aspek, diantaranya isi tulisan puisi yaitu, kesesuaian judul dengan isi, kesesuaian bait dengan isi, kesesuian baris dengan isi, kesesuaian rima dengan isi. Tipografi yaitu, memiliki judul, memiliki bait, memiliki baris, memiliki rima, memiliki kelengkapan diksi dan memiliki kerapihan tulisan. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh dalam penggunaan media bergambar terhadap kemampuan menulis puisi peserta didik dalam pembelajaran bahasa Indonesia di kelas IV SD Negeri 4 Sandingtaman Kecamatan Panjalu Kabupaten Ciamis.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nopianty, R., & Indihadi, D. (2021). Penggunaan Media Gambar untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Puisi Peserta Didik Kelas IV Sekolah Dasar. PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 8(3), 713–726. https://doi.org/10.17509/pedadidaktika.v8i3.39242

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free