Analisis Kualitas Layanan Pendidikan SMA/Sederajat Selama Pembelajaran Jarak Jauh di Wilayah Perdesaan dan Perkotaan

  • Muhammad A
  • Giyarsih, M.Si. S
N/ACitations
Citations of this article
24Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini, yaitu mengidentifikasi kualitas pelayanan pendidikan SMA/sederajat selama Pembelajaran Jarak Jauh saat pandemi Covid-19 di wilayah perdesaan dan perkotaan Kabupaten Wonosobo. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif berdasarkan hasil kuesioner kepada peserta didik yang mengacu pada dimensi Service Quality. Skala pengukuran yang digunakan menggunakan skala likert 1 sampai 5 yang menunjukkan tingkatan kualitas. Pengolahan data dilakukan dengan membandingkan antara kepentingan peserta didik (importance) dengan kinerja sekolah (performance) dan analisis data dilakukan dengan menggunakan statistik deskriptif yang disajikan dalam bentuk tabel atau grafik. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan tingkat kesesuaian antara kepentingan peserta didik dan kinerja sekolah dan terdapat kesenjangan pada semua dimensi Service Quality, baik di wilayah perdesaan maupun di wilayah perkotaan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Muhammad, A. M., & Giyarsih, M.Si., S. R. (2023). Analisis Kualitas Layanan Pendidikan SMA/Sederajat Selama Pembelajaran Jarak Jauh di Wilayah Perdesaan dan Perkotaan. JPG (Jurnal Pendidikan Geografi), 10(1). https://doi.org/10.20527/jpg.v10i1.14150

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free