Kandungan Flavonoid dan Aktivitas Antioksidan Kitolod (Hippobroma longiflora L.) pada Ketinggian Tempat Tumbuh Berbeda

  • Lestari S
  • Septiyani B
  • Proklamasiningsih E
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
72Readers
Mendeley users who have this article in their library.
Get full text

Abstract

Kitolod (Hippobroma longiflora) merupakan salah satu tumbuhan obat yang hidup di dataran rendah hingga dataran tinggi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kandungan flavonoid dan aktivitas antioksidan kitolod serta menentukan ketinggian tempat dan bagian tumbuhan paling optimal untuk produksi metabolit sekunder. Metode penelitian berupa eksploratif dengan purposive sampling pada dataran rendah, sedang dan tinggi di daerah Banyumas dan Purbalingga, Jawa Tengah. Sampel dataran rendah dan sedang diperoleh di Banyumas daerah Gambarsari (<100 mdpl) dan Baturraden (±600 mdpl), sedangkan dataran tinggi diperoleh di Serang Purbalinga (>1180 mdpl). Sampel kitolod berupa akar, batang dan daun diekstraksi menggunakan metanol kemudian di uji kandungan flavonoid dan aktivitas antioksidan dengan spektrofotometri UV-visual. Hasil penelitian menunjukkan ketinggian tempat tumbuh dan bagian tumbuhan berpengaruh terhadap kandungan flavonoid dan aktivitas antioksidan kitolod. Ketinggian tempat dan bagian tumbuhan yang paling optimal untuk menghasilkan flavonoid dan aktivitas antioksidan adalah dataran rendah (±100 mdpl) dengan kandungan tertinggi pada ekstrak daun yaitu flavonoid 22,82 ± 0,99 mg/250 ppm dan aktivitas antioksidan kategori kuat (75,69 ± 0,82). Semakin tinggi tempat tumbuh kitolod maka kandungan flavonoid dan aktivitas antioksidan semakin rendah.

Cite

CITATION STYLE

APA

Lestari, S., Septiyani, B. N., Proklamasiningsih, E., & Hernayanti, H. (2024). Kandungan Flavonoid dan Aktivitas Antioksidan Kitolod (Hippobroma longiflora L.) pada Ketinggian Tempat Tumbuh Berbeda. LenteraBio : Berkala Ilmiah Biologi, 13(2), 212–218. https://doi.org/10.26740/lenterabio.v13n2.p212-218

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free