Abstract
Perubahan bentang alam diwilayah pertambangan sangat berlangsung dengan cepat, terutama pada wilayah pertambangan rakyat, dimana biasanya tidak terkontrol dan terkoordinasi dengan baik bagaimana pola dan tata cara penambangannya. Hal ini perlu dipantau, agar menghindari terjadinya dampak yang berlebihan akibat dari aktivitas pertambangan tersebut. Adapun tujuan penelitian ini adalah pemetaan sebagai salah satu metode pemantauan, dengan menggunakan teknologi UAV (Unmanned Aerial Vehicle) atau yang lebih dikenal dengan drone dalam pemetaan sehingga dapat mempersingkat waktu, diharapkan lebih efektif dan efisien. Metode pengumpulan data ialah dengan melaksanakan survey di lapangan. Kegiatan persiapan yang dimaksudkan secara umum meliputi: persiapan administrasi dan persiapan teknis, yang dimulai dari pembentukan tim, pemberangkatannya menuju lokasi penelitian, pengumpulan dan analisis data, sampai kepada hasil berupa Peta Situasi terbaru area penelitian. Hasil dari penelitian berupa peta foto udara yang menunjukkan bahwa terjadi perubahan bentang alam dengan luasan kurang lebih 4 Ha pada lokasi penelitian jika dibandingkan dengan situasi pada tahun 2019.
Cite
CITATION STYLE
Putrawiyanta, I. P., Novalisae, Noveriady, Ferdinandus, & Drobank, A. (2023). PEMANFAATAN TEKNOLOGI DRONE UNTUK PEMETAAN PERUBAHAN RONA BENTANG ALAM PADA WILAYAH PERTAMBANGAN. AKSELERASI: Jurnal Ilmiah Nasional, 5(3), 50–56. https://doi.org/10.54783/jin.v5i3.783
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.