HUBUNGAN ANTARA KELEKATAN TERHADAP ORANG TUA DENGAN KOMPETENSI INTERPERSONAL PADA PENGURUS BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA (BEM) FAKULTAS DI UNIVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG

  • Khotimah L
  • Fauziah N
N/ACitations
Citations of this article
21Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Mahasiswa yang berperan sebagai pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dituntut memiliki kemampuan untuk dapat bekerja sama, menghargai pendapat dan mengatasi konflik. Kemampuan-kemampuan tersebut merupakan bagian dari kompetensi interpersonal. Kompetensi interpersonal adalah kemampuan individu untuk berkomunikasi secara efektif kepada orang lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kelekatan terhadap orang tua dengan kompetensi interpersonal pada pengurus BEM Fakultas di Universitas Diponegoro Semarang serta mengetahui besarnya sumbangan efektif yang didapatkan. Hipotesis penelitian ini adalah ada hubungan positif antara kelekatan terhadap orang tua dengan kompetensi interpersonal pada pengurus BEM Undip. Sampel penelitian ini adalah pengurus BEM Fakultas di Universitas Diponegoro Semarang yang berjumlah 270 orang. Sampel diambil dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Pengumpulan data menggunakan dua buah Skala Psikologi, yaitu Skala Kompetensi Interpersonal (40 aitem valid, α = 0,891) dan Skala Kelekatan terhadap Orang Tua (48 aitem valid, α = 0,927). Hasil penelitian menunjukkan koefisien korelasi rxy = 0,543 dengan p = 0,000 (p

Cite

CITATION STYLE

APA

Khotimah, L. N., & Fauziah, N. (2014). HUBUNGAN ANTARA KELEKATAN TERHADAP ORANG TUA DENGAN KOMPETENSI INTERPERSONAL PADA PENGURUS BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA (BEM) FAKULTAS DI UNIVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG. Jurnal EMPATI, 3(4), 335–345. https://doi.org/10.14710/empati.2014.7596

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free