Penerapan Terapi Seni dan Suportif untuk Menurunkan Depresi Berat pada Perempuan Korban Kekerasan Seksual

  • Nisa' H
  • Pranungsari D
N/ACitations
Citations of this article
51Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Intervensi ini menggunakan terapi seni dan suportif untuk menurunkan gejala depresi pada perempuan korban kekerasan seksual. Terapi seni memanfaatkan proses kreatif untuk membantu partisipan mengeksplorasi diri melalui menggambar sebagai media yang menekankan kebebasan dalam berkomunikasi, sehingga nantinya dapat membantu partisipan dalam menghadapi permasalahan. Terapi suportif bertujuan untuk memberikan dorongan dan keyakinan pada diri partisipan sehingga memunculkan tilikan (insight). Partisipan dalam laporan kasus ini berjumlah satu orang perempuan korban kekerasan seksual yang memiliki gejala depresi. Alat ukur yang digunakan untuk mengetahui tingkat depresi partisipan adalah Beck Depression Inventory-II (BDI-II). Kemudian, analisis efektivitas dari intervensi dilakukan dengan menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif guna mengetahui perubahan sebelum dan sesudah diberikan intervensi. Hasil menunjukkan bahwa depresi yang dialami partisipan mengalami penurunan dibandingkan sebelum menjalani intervensi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nisa’, H. F., & Pranungsari, D. (2022). Penerapan Terapi Seni dan Suportif untuk Menurunkan Depresi Berat pada Perempuan Korban Kekerasan Seksual. INSAN Jurnal Psikologi Dan Kesehatan Mental, 7(1), 98–115. https://doi.org/10.20473/jpkm.v7i12022.98-115

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free