PENGARUH KEEFEKTIFAN PENGENDALIAN INTERNAL DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KECENDERUNGAN KECURANGAN AKUNTANSI PADA DINAS PENDAPATAN PENGELOLAAN KEUANGAN ASET DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

  • Parasmita Ayu Putri A
N/ACitations
Citations of this article
106Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui: (1) Pengaruh Keefektifan Pengendalian Internal terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi pada DPKKA Daerah Istimewa Yogykarta. (2) Pengaruh Kepuasan Kerja terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi pada DPKKA Daerah Istimewa Yogykarta. (3) Pengaruh Keefektifan Pengendalian Internal dan Kepuasan Kerja terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi pada DPKKA Daerah Istimewa Yogyakarta. Populasi pada penelitian ini adalah 78 pegawai yang ada pada DPPKA Daerah Istimewa Yogyakarta  yang masih aktif bekerja. Kuesioner diuji validitas dan reliabilitasnya sebelum dilakukan pengumpulan data penelitian. Uji prasyarat analisis yang meliputi uji instrumen dan uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolonieritas, uji heteroskedastisitas dan uji linearitas. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana dan analisis regresi berganda. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) Terdapat pengaruh negatif dan signifikan antara Keefektifan Pengendalian Internal terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi pada DPKKA Daerah Istimewa Yogykarta, hal ini ditunjukkan oleh nilai thitung variabel Keefektifan Pengendalian Internal sebesar 2,985 > dari nilai ttabel 1,665 dan nilai signifikansi pada tabel sebesar 0,004 (di bawah 0,05). (2) Terdapat pengaruh negatif dan signifikan antara Kepuasan Kerja terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi pada DPKKA Daerah Istimewa Yogykarta, hal ini ditunjukkan oleh nilai thitung variabel Kepuasan Kerja sebesar 3,129 > dari nilai ttabel 1,665 dan nilai signifikansi pada tabel sebesar 0,002 (di bawah 0,05). (3) Terdapat negatif dan signifikan antara Keefektifan Pengendalian Internal dan Kepuasan Kerja terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi pada DPKKA Daerah Istimewa Yogykarta, hal ini ditunjukkan oleh nilai Fhitung sebesar 16,245 > nilai Ftabel sebesar 3,12 dan nilai signifikansi pada tabel sebesar 0,000 (di bawah 0,05).   Kata Kunci : Keefektifan Pengendalian Internal, Kepuasan Kerja, Kecenderungan Kecurangan Akuntansi

Cite

CITATION STYLE

APA

Parasmita Ayu Putri, A. A. (2014). PENGARUH KEEFEKTIFAN PENGENDALIAN INTERNAL DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KECENDERUNGAN KECURANGAN AKUNTANSI PADA DINAS PENDAPATAN PENGELOLAAN KEUANGAN ASET DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Nominal, Barometer Riset Akuntansi Dan Manajemen, 3(1). https://doi.org/10.21831/nominal.v3i1.2154

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free