NUMBER SENSE ANAK USIA DINI: SUATU INVESTIGASI PADA ARITMETIKA TAHAP AWAL

  • Authary N
N/ACitations
Citations of this article
41Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Number sense anak telah dibangun sejak anak usia dini. Number sense berperan sangat penting dalam pemecahan masalah matematika. Pengetahuan mengenai karakter number sense pada anak usia dini akan membantu guru dalam merancang pembelajaran matematika di sekolah. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui karakter number sense pada anak usia dini melalui aritmetika. Karakter number sense yang diinvestigasi pada penelitian ini adalah pemahaman makna bilangan, hubungan antar bilangan dan besar bilangan. Ketiga karakter tersebut diinvestigasi melalui pemberian tes. Hasil yang diperoleh berasal dari jawaban lembar kerja dan wawancara yang dianalisis berdasarkan data kualitatif. Hasil dari penelitian diperoleh number sense anak usia dini yaitu (1) pada komponen pemahaman makna bilangan menggunakan representasi benda konkrit sebagai pengganti dari bilangan tertentu. (2) komponen pemahaman hubungan antar bilangan dengan pengurutan yang dimulai dari paling kecil (kuantitasnya) hingga paling besar, dan (3) komponen pemahaman besar bilangan diawali dengan mengenali bilangan yang sama. Selanjutnya membedakan bilangan yang berbeda dan memilih satu bilangan yang lebih besar.

Cite

CITATION STYLE

APA

Authary, N. (2017). NUMBER SENSE ANAK USIA DINI: SUATU INVESTIGASI PADA ARITMETIKA TAHAP AWAL. Bunayya : Jurnal Pendidikan Anak, 1(2), 1. https://doi.org/10.22373/bunayya.v1i2.2031

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free