PENGETAHUAN, SIKAP, DAN EFIKASI DIRI WANITA USIA SUBUR TERKAIT KESEHATAN PRAKONSEPSI

  • Widayani W
  • Ulfah K
N/ACitations
Citations of this article
195Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Wanita usia subur  merupakan periode aktifnya fungsi organ reproduksi untuk menghadapi siklus reproduksi bagi seorang perempuan yakni masa kehamilan. Pendidikan kesehatan merupakan interaksi antara pendidik dan peserta didik yang mendorong terjadinya pembelajaran sebagai upaya menambah pengetahuan baru, sikap, dan ketrampilan untuk menghasilkan perubahan perilaku. Pengetahuan wanita tentang prakonspsi yang kurang dan pada akhirnya, sikap dan efikasi diri wanita tentang kesehatan prakonsepsi tentunya akan berpengaruh terhadap perilaku dalam meningkatkan kesehatan prakonsepsi. Efikasi diri akan berkembang berangsur-angsur secara terus menerus seiring meningkatnya kemampuan dan bertambahnya pengalaman-pengalaman yang berkaitan dengan pengetahuan individu. Tingginya efikasi diri yang dipersepsikan akan memotivasi individu secara kognitif untuk bertindak secara tepat dan terarah. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan desain survei untuk mengetahui gambaran pengetahuan, sikap, dan efikasi diri WUS terkait kesehatan prakonsepsi. Penelitian ini dilaksanakan di dua Kecamatan, yakni Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung dan Kecamatan Padalarang Kabupaten Bandung Barat. Subjek penelitian ini adalah Wanita Usia Subur (WUS) dengan rentang usia 15-49 tahun dengan besar sampel penelitian adalah sebanyak 82. Sampel diambil secara consecutive sampling pada saat WUS datang ke posyandu/klinik bidan yang ada di wilayah lokasi penelitian.

Cite

CITATION STYLE

APA

Widayani, W., & Ulfah, K. (2021). PENGETAHUAN, SIKAP, DAN EFIKASI DIRI WANITA USIA SUBUR TERKAIT KESEHATAN PRAKONSEPSI. Jurnal Riset Kesehatan Poltekkes Depkes Bandung, 13(1), 270–282. https://doi.org/10.34011/juriskesbdg.v13i1.1906

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free