Persediaan merupakan investasi perusahaan yang berguna untuk kelancaran proses produksi. PT. Bersama Olah Boga merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri manufaktur yang memproduksi saus sambal dengan berbagai macam merek. Proses produksi dilakukan setiap hari untuk memenuhi permintaan konsumen, terdapat banyak bahan baku yang digunakan dalam proses pembuatan saus sambal tersebut. Saat ini manajemen persediaan bahan baku tepung pati tapioka sangat besar dengan tempat penyimpanan yang terpisah dan berjauhan. Sehingga dibutuhkan sistem khusus untuk pengendaliaan stok tepung pati tapioka. Hal ini dibuktikan dengan sulitnya pengelolaan data bahan baku tersebut sehingga sangat sulit untuk melakukan pendataan barang. Oleh karena itu dengan adanya permasalahan tersebut maka diperlukan suatu aplikasi khusus untuk pengelolaan data stok tepung pati tapioka yang bertujuan untuk mempermudah dalam proses pendataan, penyimpanan dan laporan stok barang. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi, wawancara dan studi pustaka. Sedangkan untuk metode pengembangan perangkat lunak yang digunakan adalah metode waterfall serta bahasa pemrograman yang digunakan dalam pembuatan website yaitu PHP, HTML, CSS dan Framework Codeigniter 3. Serta untuk basis datanya menggunakan MySQL. Hasil yang diharapkan dalam sistem pengendalian stok tepung pati tapioka berbasis web ini dapat menjadi solusi untuk mengatasi masalah yang dihadapi.
CITATION STYLE
Royani, A., & Handayani, P. (2023). RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENGENDALIAN STOK TEPUNG PATI TAPIOKA BERBASIS WEB PADA PT. BERSAMA OLAH BOGA. Jurnal Teknologi Sistem Informasi, 4(1), 50–62. https://doi.org/10.35957/jtsi.v4i1.3851
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.