Abstract
Kesulitan publikasi yang dialami oleh dosen, guru, dan mahasiswa dalam publikasi artikel di jurnal internasional di bidang pendidikan jasmani adaptif sehingga kegiatan ini menjadi penting untuk diadakannya kegiatan seminar ini. Tujuan dari web seminar (webinar) ini adalah memberikan gambaran dan strategi terkait publikasi ilmiah di bidang pendidikan jasmani adaptif pada jurnal internasional bereputasi. Metode pelaksanaan webinar ini adalah jarak jauh secara online. Peserta webinar terdiri dari berbagai profesi atau pekerjaan di antaranya peneliti, dosen, mahasiswa, dan guru yang memiliki ketertarikan pada bidang ilmu pendidikan jasmani adaptif. Peserta webinar mengikuti kegiatan ini dalam rangka tugas kewajiban mereka dan upgrade keilmuan dalam publikasi internasional. Kegiatan ini memberikan implikasi dari sisi bekal pengetahuan terkait publikasi internasional di bidang pendidikan jasmani adaptif. Kontribusi kegiatan ini untuk berikutnya diadakan pelatihan dan pendampingan intensif yaitu dengan adanya workshop pendampingan pada satuan waktu tertentu dimulai dari penulisan artikel hingga submit atau bahkan pendampingan hingga accepted pada jurnal yang dituju.
Cite
CITATION STYLE
Burhaein, E., Irawan, Y. F., & Rozak, R. A. (2022). Seminar publikasi artikel di jurnal internasional pada bidang pendidikan jasmani adaptif berbasis online. PROMOTIF: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 83–95. https://doi.org/10.17977/um075v2i22022p83-95
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.