Pendampingan Manajemen Laktasi dan MP ASI Online Pada Masa Pandemi Covid-19

  • Widaryanti R
  • Maydianasari L
N/ACitations
Citations of this article
21Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Salah satu upaya pencegahan penyebaran virus corona maka WHO menghimbau untuk melakukan physical distancing, sedangkan di Indonesia himbauan ini di implementasikan dalam kebijakan pembatasan sosial berskala besar. Dampak dari kebijakan ini salah satunya yaitu terganggunya pelayanan kesehatan terutama kesehatan ibu dan anak serta kegiatan posyandu di masyarakat. Inovasi untuk tetap memberikan pelayanan terhadap ibu yang mengalami masalah menyusui dan pemberian MP ASI adalah dengan pelayanan konsultasi secara online. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan tema pendampingan manajemen laktasi dan MP ASI dilaksanakan secara online melalui aplikasi WhatsApp pada bulan Juni-Agustus 2020 dengan jumlah peserta sebanyak 60 ibu. Kegiatan dimulai dengan menyusun rencana kegiatan, membuat flyer serta formulir online dengan google form, sosialisasi program dilaksanakan melalui media sosial, kegiatan pendampingan dan konsultasi online dilakukan melalui aplikasi whatsApp dan kegiatan monitoring dan evaluasi dilakukan pada akhir kegiatan. Hasil dari kegiatan ini yaitu terdapat peningkatan pengetahuan ibu mengenai manajemen laktasi dan MP ASI online sebanyak 23 point. Kata kunci: Pendampingan; Manajemen Laktasi; MP-ASI; Covid-19

Cite

CITATION STYLE

APA

Widaryanti, R., & Maydianasari, L. (2022). Pendampingan Manajemen Laktasi dan MP ASI Online Pada Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Pelayanan Dan Pengabdian Masyarakat (Pamas), 6(2), 110–117. https://doi.org/10.52643/pamas.v6i2.1199

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free