ANALISIS PROSES BISNIS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DOKUMEN PENDUKUNG BEBAN KERJA DOSEN DENGAN METODE PROTOYPING MODEL

  • Solekhah M
  • Lasniah W
N/ACitations
Citations of this article
48Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Dalam rangka pencapaian Good University Governance (GUC) bertujuan untuk mewujudkan Perguruan Tinggi yang akuntabel diperlukan sistem informasi pengelolaan dokumen beban kerja dosen (BKD). Pelaporan dan penyusunan BKD yang meliputi Pelaksanaan pendidikan, Pelaksanaan penelitian, Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat, Pengembangan diri, serta Penunjang tugas Dosen memerlukan dokumen pendukung yaitu Surat Keputusan (SK), Sertifikat, Laporan Penelitian dan Pengabdian masyarakat maupun surat keterangan. Institut Teknologi Kalimantan merupakan perguruan tinggi negeri yang memiliki lima jurusan yang salah satunya adalah Jurusan Matematika dam Teknologi Informasi (JMTI). Penyusunan dan pelaporan BKD di Lingkungan JMTI masih konvensional dan belum tertata dengan baik sehingga diperlukan sistem informasi manajemen dokumen pendukung BKD agar dapat memudahkan dosen dalam pengisian BKD. Sistem pengelolaan dokumen pendukung BKD sangat dibutuhkan agar seluruh dokumen pendukung BKD dapat dikelola dengan baik dan dapat mempermudah dosen ketika melakukan pelaporan BKD. Analisis proses sistem pengelolaan dokumen diperlukan untuk mengidentifikasi kebutuhan pengguna yang kemudian akan dilakukan implementasi algoritma sistem informasi. analisis sistem informasi ini dilakukan dengan metode prototyping model yang memiliki empat tahapan yaitu communication, quick plan and quick design, construction of prototype, dan evaluation. Pengujian hasil analisis sistem dilakukan dengan menggunakan metode system usability scale (SUS). Hasil penelitian ini berupa analisis proses bisnis dan prototipe sistem pengelolaan dokumen yang diberi nama “siment” dengan hasil pengujian bernilai good dan acceptable.

Cite

CITATION STYLE

APA

Solekhah, M., & Lasniah, W. (2021). ANALISIS PROSES BISNIS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DOKUMEN PENDUKUNG BEBAN KERJA DOSEN DENGAN METODE PROTOYPING MODEL. Sebatik, 25(2), 356–365. https://doi.org/10.46984/sebatik.v25i2.1656

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free