Abstract
Pemerintah Kota Binjai melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Binjai setiap tahunnya menyiapkan anggaran untuk pembangunan kotanya melalui proyek-proyek konstruksi gedung dan infrastruktur. Seperti kota-kota lainnya di Indonesia, sekitar 60% sampai dengan 70% proyek konstruksi mengalami keterlambatan, begitu pula halnya di Kota Binjai. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari dan mendapatkan pengetahuan terkait dengan penyebab keterlambatan yang sering terjadi pada pelaksanaan proyek-proyek konstruksi, menganalisis penyebab yang paling dominan, serta memberikan masukan/saran pencegahan keterlambatan di masa depan. Metode sampel acak strata proporsional menjadi teknik pengambilan sampel karena populasi yang tidak homogen dan berstrata secara proporsional. Instrumen yang digunakan adalah kuisioner dengan penyebab keterlambatan proyek terangkum dalam 7 kategori dengan 35 variabel. Terdapat 15 proyek konstruksi yang menjadi objek penelitian dengan 32 responden di mana dari pihak pemilik proyek (owner) sebanyak 15 responden, pihak pelaksana proyek (kontraktor) sebanyak 12 responden dan konsultan supervisi sebanyak 5 responden. Harga barang-barang konstruksi yang secara berkesinambungan terus meningkat menjadi hal terpenting/dominan yang perlu diperhatikan dengan persentase sebesar 42%. Terdapat beda pandangan antara pemilik proyek (owner) yang menyatakan bahwa gangguan keamanan selama proyek berlangsung yang menjadi penyebab keterlambatan. Sedangkan kontraktor/konsultan supervisi menyatakan harga barang-barang konstruksi yang secara berkesinambungan terus meningkat tersebut yang menjadi penyebab keterlambatan penyelesaian proyek konstruksi gedung dan infrastrukstur di Kota Binjai. Perencanaan yang baik, detail dan matang sesuai dengan kebutuhan serta mudah dipahami dan diaplikasikan di lapangan sehingga diperoleh konstruksi yang tepat dengan biaya yang ekonomis menjadi masukan/saran responden yang paling diharapkan sehingga di masa depan proyek konstruksi dapat diselesaikan tepat waktu sesuai dengan yang direncanakan. Kata Kunci: Penyebab Keterlambatan, Proyek Konstruksi, Indeks Kepentingan
Cite
CITATION STYLE
KENCANA, S. (2019). Studi Penyebab Keterlambatan Penyelesaian Proyek-Proyek Infrastruktur di Kota Binjai. Inovasi, 16(2), 105–114. https://doi.org/10.33626/inovasi.v16i2.153
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.