Penggunaan Fitur HOG Dan HSV Untuk Klasifikasi Citra Sel Darah Putih

  • Prasthio R
  • Yohannes Y
  • Devella S
N/ACitations
Citations of this article
655Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Sel darah putih (leukosit) merupakan sel pembentuk komponen darah yang diproduksi oleh sumsum tulang dan disebarkan ke seluruh tubuh melalui aliran darah. Sel darah putih merupakan bagian penting dari sistem kekebalan tubuh yang berfungsi untuk menghasilkan antibodi yang dapat membantu tubuh manusia dalam melawan berbagai penyakit. Sel darah putih dibagi menjadi 5 jenis, yaitu neutrofil, limfosit, monosit, eosinofil, dan basophil. Analisis sel darah putih masih dilakukan secara manual yang memakan waktu yang lama dan memiliki tingkat ketelitian dan keakuratan yang rendah. Solusi yang dapat dilakukan salah satunya menggunakan machine learning yaitu SVM (support vector machine) dengan menggunakan  fitur HOG dan HSV. Penelitian ini menggunakan dataset hasil mikroskop sel darah putih dari  Kaggle yang bersifat public. Jumlah dataset yang digunakan dalam penelitian berjumlah  12.392 gambar dari 4 jenis sel darah putih (Eosinophil, Lymphocyte, Monocyte, dan  Neutrophil). Pada perhitungan confusion matrix hasil tertinggi didapatkan oleh Neutrophil  dengan accuracy sebesar 88,55%, precision sebesar 100%, dan recall sebesar 54,19%.

Cite

CITATION STYLE

APA

Prasthio, R., Yohannes, Y., & Devella, S. (2022). Penggunaan Fitur HOG Dan HSV Untuk Klasifikasi Citra Sel Darah Putih. Jurnal Algoritme, 2(2), 120–132. https://doi.org/10.35957/algoritme.v2i2.2362

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free