Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, Hubungan manajemen perpustakaan dengan prestasi akademik dan hubungan anatra minat baca dengan prestasi akademik, di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indragiri (STIE-I) Rengat, Tahun akademik 2018-2019. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif korelasional dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indragiri (STIE-I) Rengat yang berjumlah 169 mahasiswa.Data dianalisis dengan Korelasi Rank Spearman. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Tidak ada hubungan antara manajemen perpustakaan dengan prestasi akademik (p: 0,108>0,05; (2) Tidak ada hubungan antara minat baca dengan prestasi akademik (p: 0,477>0,05. Prestasi akademik juga dipengaruhi oleh faktor lain.
CITATION STYLE
Amidasti, D. (2019). HUBUNGAN MANAJEMEN PERPUSTAKAAN DAN MINAT BACA DENGAN PRESTASI MAHASISWA DI SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI INDRAGIRI (STIE-I) RENGAT TAHUN AKADEMIK 2018-2019. Jurnal Manajemen Dan Bisnis, 8(1), 189–199. https://doi.org/10.34006/jmbi.v8i1.69
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.