KEMISKINAN (STUDI STRUKTURAL PADA KOMUNITAS NELAYAN DIDESA PATTIRO SOMPE KECAMATAN SIBULUE KABUPATEN BONE)

  • Agustang A
N/ACitations
Citations of this article
5Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

ABSTRAK             Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gejala kemiskinan structural sebagai implikasi proses masuknya kapitalisme melalui komersialisasi dan teknologi yang bersifat monolog dimana kekuatan pemilik modal tampil mendominasi sehingga membawa implikasi ketidakadilan social dalam struktur kominitas nelayan yang bersangkutan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analitik dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data primer yang digunakan melalui wawancara dan pengamatan partisipatif dengan menggunakan populasi dan sampel. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Pattiro Sompe Kecematan Sibulue Kabupaten Bone. Berdasarkan hasil penelitian faktor sosiokultural masyarakat nelayan menjadi penyebab utama terjadinya kemiskinan pada masyarakat pesisir atau nelayan pesisir adalah kondisi struktural dimana faham kapitalisme adalah penyebab terjadinya perenggutan dan eksploitasi masyarakat nelayan hidup dalam lingkaran kemiskinan antara generasi sehingga tidak terjadi mobilitas antara generasi secara vertikal yang dapat di tinjau dari pembagian hasil yang tidak seimbang. Sebagai hasil penelitian ini tentunya ingin menyampaikan saran agar pemerintah terutama Dinas kelautan dan perikanan secara bersama-sama dengan  stakeholder, perguruan tinggi lembaga swadaya masyarakat (LSM), dan masyarakat peisisir menbentuk satuan kerja terpadu terhadap penanganan masyarakat pesisir karena kompleksitas masalah masyarakat pesisir, dan mengingat tingkat pendidikan di desa Pattiro sompe tergolong rendah, maka langkah- langkah yang harus di tempuh adalah upaya pembekalan keterampilan dan pengatahuan kenelayanan yang setidaknya pengetahuan kenelayanan mampu mereka gunakan untuk meningkatkan taraf kehiidupan mereka.

Cite

CITATION STYLE

APA

Agustang, A. dody M. P. (2022). KEMISKINAN (STUDI STRUKTURAL PADA KOMUNITAS NELAYAN DIDESA PATTIRO SOMPE KECAMATAN SIBULUE KABUPATEN BONE). PREDESTINASI, 15(1), 90. https://doi.org/10.26858/predestinasi.v15i1.34110

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free