PEMANFAATAN EKOLOGI DAN EKONOMI DARI PROGRAM REHABILITASI MANGROVE DI KAWASAN PESISIR PANTAI DESA JENU KECAMATAN JENU KABUPATEN TUBAN

  • Suwarsih S
N/ACitations
Citations of this article
48Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Abstrak : Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji penyebab kerusakan ekosistem hutan bakau (mangrove), dampak kerusakan ekosistem hutan bakau (mangrove), program rehabilitasi hutan bakau (mangrove), dan kemanfaatan ekonomi dan ekologi yang dirasakan masyarakat pesisir pantai dalam program rehabilitasi hutan bakau (mangrove) di kawasan pesisir pantai Desa Jenu Kecamatan Jenu Kabupaten Tuban. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif dengan lokasi penelitian yang ditetapkan secara sengaja. Adapun responden penelitian sebanyak 30 orang yang terdiri dari 20 orang dari kelompok tani  Wahana Bahari masyarakat pesisir Mangrove Center Jenu Tuban dan 10 orang dari kelompok tani Wahana Lestari desa Jenu Kecamatan Jenu Kabupaten Tuban. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyebab kerusakan ekosistem hutan bakau (mangrove) yang tinggi adalah abrasi. Dampak kerusakan ekosistem hutan bakau (mangrove) yang paling dirasakan oleh masyarakat di kawasan pesisir pantai Desa Jenu adalah hilangnya pemukiman dan hilangnya sumber pendapatan warga. Dalam program rehabilitasi hutan bakau (mangrove), kegiataan yang paling sering diikuti adalah perencaan rehabilitasi, pembentukan organisasi lokal, dan penanaman pohon bakau. Manfaat ekologi hutan bakau yang paling dirasakan oleh masyarakat pesisir pantai adalah sebagai pencegah abrasi, pengendapan sedimen, dan tempat pemijahan ikan. Untuk manfaat ekonomi hutan  bakau paling dirasakan adalah hasil kayu bakar dan perikanan. Kata Kunci:  Hutan Bakau , Pesisir Pantai, Rehabilitasi

Cite

CITATION STYLE

APA

Suwarsih, S. (2018). PEMANFAATAN EKOLOGI DAN EKONOMI DARI PROGRAM REHABILITASI MANGROVE DI KAWASAN PESISIR PANTAI DESA JENU KECAMATAN JENU KABUPATEN TUBAN. TECHNO-FISH, 2(1), 12–18. https://doi.org/10.25139/tf.v2i1.711

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free