Audit Sistem Informasi Akademik Universitas Telkom Menggunakan Framework COBIT 5 Domain DSS Untuk Optimasi Proses Service Delivery

  • Witjaksono R
N/ACitations
Citations of this article
151Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pada awalnya teknologi informasi (TI) hanyalah sebagai pelengkap bisnis organisasi, seiring dengan kemajuan, teknologi informasi menjadi bagian yang sangat penting bagi operasional organisasi. Organisasi memanfaatkan teknologi informasi untuk mendukung tercapainya rencana strategis organisasi sesuai dengan visi dan misi organisasi tersebut. Seperti halnya organisasi besar lainnya, Universitas Telkom juga menginginkan teknologi informasi yang diterapkan selama ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan sesuai dengan standar yang ditetapkan. Audit TI yang bertujuan untuk mengevaluasi dan memastikan pemenuhannya TI di suatu organisasi ditinjau dari pendekatan obyektif dari suatu standar. Audit diperlukan oleh Universitas Telkom untuk menilai kapabilitas, mengevaluasi, dan menghasilkan rekomendasi terhadap Sistem Informasi Akademik yang digunakan. COBIT 5 domain DSS (Deliver, Service, and Support) digunakan sebagai framework audit yang berfokus pada penilaian pengiriman, layanan teknologi informasi dan dukungannya untuk optimasi proses dan meningkatkan delivery service ke pengguna Sistem Informasi Akademik (SIA) di Universitas Telkom. Hasil dari penelitian ini adalah rekomendasi untuk meningkatkan level kapabilitas yang ingin dicapai berdasarkan dari level kapabilitas kondisi saat ini, kemudian dilakukan pengukuran keberhasilan proses berdasarkan metric COBIT 5.

Cite

CITATION STYLE

APA

Witjaksono, R. W. (2019). Audit Sistem Informasi Akademik Universitas Telkom Menggunakan Framework COBIT 5 Domain DSS Untuk Optimasi Proses Service Delivery. Jurnal Rekayasa Sistem & Industri (JRSI), 6(1). https://doi.org/10.25124/jrsi.v6i1.341

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free