PELATIHAN PENGEMBANGAN BAHAN AJAR INTERAKTIF BERBASIS KODULAR BAGI GURU DI SMK TUNAS WIJAYA SURABAYA

  • Wulandari R
  • Puspasari D
  • Trisnawati N
N/ACitations
Citations of this article
16Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kurikulum 2013 revisi 2017 berpusat pada siswa dan menekankan pada kemampuan siswa untuk belajar mandiri, serta dapat mengkomunikasikan informasi terkait materi yang dipelajari melalui pendekatan saintifik sebagai fokus kegiatan selama pembelajaran. Namun kendala belajar mandiri adalah kurangnya bahan ajar berbasis digital yang dapat membantu meningkatkan pemahaman, minat, dan motivasi siswa. Kompetensi guru dalam mengembangkan bahan ajar yang memanfaatkan penerapan teknologi juga masih kurang, sehingga perlu dilakukan pelatihan pengembangan bahan ajar kodular-interaktif. Sasaran kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah 20 orang guru Program Keahlian Administrasi Perkantoran dan Otomasi di SMK Tunas Wijaya Surabaya. Hasil pelatihan bahan ajar interaktif berbasis codular menunjukkan bahwa 87% peserta menyatakan akan menerapkan apa yang telah dipelajari selama kegiatan pelatihan ke dalam pembelajaran mereka.   Kata kunci: pelatihan, pengembangan, bahan ajar interaktif, kodular, guru

Cite

CITATION STYLE

APA

Wulandari, R. N. A., Puspasari, D., & Trisnawati, N. (2023). PELATIHAN PENGEMBANGAN BAHAN AJAR INTERAKTIF BERBASIS KODULAR BAGI GURU DI SMK TUNAS WIJAYA SURABAYA. Abimanyu: Journal of Community Engagement, 4(1), 39–45. https://doi.org/10.26740/abi.v4n1.p39-45

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free