Analisis Pengguna Ponsel Terhadap Perilaku Generasi Z dalam Kehidupan Sehari-hari

  • Rahma K
  • Indallaila
  • Fatimah E
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
123Readers
Mendeley users who have this article in their library.
Get full text

Abstract

Perkembangan pesat pada teknologi yang terjadi saat ini, khususnya pada ponsel telah banyak mengambil alih dalam pembentukan perilaku generasi Z dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak penggunaan ponsel terhadap perilaku generasi Z, menggali lebih dalam terhadap perubahan pola interaksi sosial, tingkat fokus belajar, serta keseharian mereka. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan melakukan proses pengumpulan data melalui observasi dan wawancara mendalam. Sampel penelitian diambil dari beberapa anggota generasi Z yang aktif menggunakan ponsel. Hasil analisis ini  menunjukkan bahwa penggunaan ponsel  secara intens dan signifikan dapat mempengaruhi interaksi sosial generasi Z, dengan lebih banyak waktu dihabiskan dalam dunia maya. Dalam konteks pendidikan, ponsel menjadi alat utama yang di gunakan untuk memudahkan akses informasi dan pembelajaran daring, namun pada hal ini juga dapat menimbulkan hal negatif terkait fokus dan produktivitas. Selain itu, ada pun perubahan lain dalam gaya hidup generasi Z yang terdampak dalam masalah jam tidur aktivitas fisik mereka. Penelitian ini memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana generasi Z beradaptasi dengan teknologi ponsel di kehidupan sehari-hari mereka, serta membentuk pemahaman yang baik mengenai dampak teknologi terhadap perkembangan sosial dan perilaku generasi Z.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rahma, K., Indallaila, Fatimah, E., Mubarak, S., & Cinta, N. (2024). Analisis Pengguna Ponsel Terhadap Perilaku Generasi Z dalam Kehidupan Sehari-hari. Karimah Tauhid, 3(2), 1548–1554. https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i2.11858

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free