Abstract
Terjadi sebuah hubungan yang problematik antara remaja dengan media massa. Media memiliki empat fungsi to educate, to infom, to persuade, dan to entertain. Namun di sisi lain media seringkali menularkan pengaruh buruk yang mendegradasi sisi-sisi kemanusiaan dan kemampuan berpikir remaja. Efek buruk media massa tersebut kemudian melahirkan gagasan yang disebut literasi media atau melek media (cerdas bermedia). Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan dan menganalisis tahapan literasi media di kalangan mahasiswa guru Pondok Modern Darussalam Gontor. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini berupa kualitatif deskriptif. Data primer diperoleh melalui wawancara semi struktur dan observasi sedangkan data sekunder diperoleh melalui dokumentasi dan literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan literasi media mahasiswa guru sebagai subjek dalam penelitian ini berada pada tahap evaluasi. Pada tahap ini audiens memiliki kemampuan berupa menghubungkan antar pesan media yang diterima dengan pengalaman, audiens memiliki hak prerogratif dalam memaknai pesan media untuk dirinya sendiri. Adapun 3 (tiga) diantaranya sudah mampu melakukan content creation.
Cite
CITATION STYLE
Setyaningsih, R. (2017). LITERASI MEDIA MAHASISWA GURU PONDOK MODERN DARUSSALAM GONTOR. ETTISAL Journal of Communication, 2(2), 1. https://doi.org/10.21111/ettisal.v2i2.1455
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.