Pengaruh Profitabilitas, Solvabilitas, Ukuran Perusahaan dan Reputasi Auditor Terhadap Audit Delay (Studi Kasus Perusahaan Perbankan Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2018)

  • Difa Niditia
  • Ari Pertiwi D
N/ACitations
Citations of this article
78Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Audit akan laporan keuangan mengalami peningkatan seiring dengan pesatnya perkembangan pasar modal di Indonesia. Salah satunya Perusahaan Perbankan yang mengalami peningkatan dalam audit laporan keuangan dikarenakan Perusahaan Perbankan sangat penting bagi perekenomian negara serta tempat untuk berinvestasi. Pada tahun 2017 Perusahaan Bank Bukopin mengalami keterlambatan penyelesaian audit (audit delay) yang mempengaruhi ketepatan waktu publikasi laporan keuangan. Keterlambatan penyelasaiaan audit ini berdampak pada citra perusahaan serta investor. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui pengaruh dari profitabilitas, solvabilitas, ukuran perusahaan, serta reputasi auditor terhadap audit delay pada Perusahaan Perbankan Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2018. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yang menghasilkan 62 perusahaan perbankan. Jenis penelitian menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan statistik deskriptif. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas tidak berpengaruh terhadap audit delay, solvabilitas tidak berpengaruh terhadap audit delay, ukuran perusahaan berpegaruh negatif terhadap audit delay, serta reputasi auditor tidak berpengaruh terhadap audit delay. Kata kunci: Profitabilitas; Solvabilitas; Ukuran Perusahaan; Reputasi Auditor; Audit Delay.

Cite

CITATION STYLE

APA

Difa Niditia, & Ari Pertiwi, D. (2021). Pengaruh Profitabilitas, Solvabilitas, Ukuran Perusahaan dan Reputasi Auditor Terhadap Audit Delay (Studi Kasus Perusahaan Perbankan Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2018). JFAS : Journal of Finance and Accounting Studies, 3(2), 85–99. https://doi.org/10.33752/jfas.v3i2.274

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free