Evaluasi Manfaat Penggantian Chemical Amine N1800 menjadi N1805 dalam rangka Pengurangan Jejak Karbon

  • Widiyantara W
  • Adiputra M
  • Wijayanto E
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
8Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Inovasi berkelanjutan pada alat dan atau proses di dalam industri kimia untuk mencapai efisiensi dan industri yang ramah lingkungan wajib dilakukan. Dalam mendukung hal ini PT. KMI melakukan modifikasi proses dengan mengganti bahan neutralizing amine yang digunakan pada sistem boiler feed water. Penggantian amine dilakukan pada pertengahan tahun 2017, dari amine N1800 menjadi N1805. Data konsumsi amine dan air pelarut tahun 2015-2020 digunakan sebagai dasar evaluasi. Estimasi jumlah emisi juga dilakukan dengan menghitung kebutuhan air pelarut, drum kontainer bahan amine dan juga transportasi bahan dari produsen ke PT. KMI. Dari hasil perhitungan, dapat disimpulkan bahwa penggantian bahan amine dari N1800 ke N1805 memberikan benefit yang baik, yaitu: (1) menurunkan biaya tahunan untuk konsumsi amine, (2) menurunkan kebutuhan air pelarut dan beban pencemar air dan (3) menurunkan emisi secara signifikan. Penurunan emisi sebagian besar berasal dari penghematan penggunaan drum kontainer dan transportasi, sedangkan dari penurunan penggunaan air kurang signifikan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Widiyantara, W., Adiputra, M. K., Wijayanto, E., & Marbelia, L. (2021). Evaluasi Manfaat Penggantian Chemical Amine N1800 menjadi N1805 dalam rangka Pengurangan Jejak Karbon. Jurnal Rekayasa Proses, 15(2), 163. https://doi.org/10.22146/jrekpros.68814

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free