Kreatif dalam penilaian sangat penting dalam pengembangan kompetensi guru sekolah dasar. Artikel ini menggambarkan tentang penelitian dan pengembangan penilaian autentik di sekolah dasar yang berbasis permainan pada pembelajaran tematik Kurikulum 2013. Penelitian dan pengembangan ini menggunakan metode Borg and Gall. Tahapan penelitian terdiri atas penelitian pendahuluan, perancangan, validasi ahli, dan ujicoba produk. Hasil akhir penelitian dan pengembangan ini adalah instrumen penilaian dan panduan penilaian bagi guru. Produk divalidasi dan diujicoba untuk mengetahui tingkat validitas, relibilitas, dan kepraktisan. Data validasi diperoleh melalui wawancara dan angket yang diberikan kepada validator ahli, guru dan siswa sebagai pengguna. Artikel ini membahas kelebihan dan batasan produk pengembangan penilaian yang digunakan untuk mengevaluasi kegiatan belajar siswa sekolah dasar
CITATION STYLE
Kusuma, R. S. (2018). PENGEMBANGAN PENILAIAN BERBASIS PERMAINAN DI SEKOLAH DASAR. INVENTA, 2(1), 23–32. https://doi.org/10.36456/inventa.2.1.a1622
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.