Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ditujukan kepada para siswa/siswi di SMK Negeri 1 Sipoholon. Berdasarkan informasi dari kepala sekolah bahwa di sekolah tersebut bahwa belum pernah dilaksanakan pelatihan kepemimpinan, sehingga pelatihan kepemimpinan sangat dibutuhkan di sekolah tersebut. Alasan pentingnya pelatihan kepemimpinan kepada siswa secara dini, adalah supaya sejak awal telah dibentuk pola pikir dan karakter sebagai pemimpin. Kegiatan pelatihan kepemimpinan yang dilaksanakan adalah sebagai sumbangsih terhadap penumbuhan jiwa kepemimpinan dalam diri peserta didik sekaligus membekali generasi masa depan agar menjadi pemimpin yang handal dan berakhlak. Bentuk PkM yaitu pelatihan jiwa kepemimpinan dengan metode: ceramah, simulasi dan demostrasi. Hasil dari pelatihan ini adalah siswa/i peserta pelatihan mulai memiliki pemahaman tentang teori kepemimpinan. eserta termotivasi untuk mengaktualisasikan jiwa kepemimpinan mereka dan termotivasi untuk mengembangkan potensi kepemimpinan dalam dirinya.
CITATION STYLE
Situmorang, M., Butar-butar, G. M., Simorangkir, J., & Situmeang, M. (2022). Pelatihan dan Aktualisasi Nilai-nilai Kepemimpinan di Era Smart Society 5.0. Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Indonesia, 1(4), 57–66. https://doi.org/10.55542/jppmi.v1i4.261
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.