PENGARUH PEER EDUCATION TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP MENGENAI PREMENSTRUAL SYNDROM PADA SISWI SMP

  • Supliyani E
  • Yanti R
N/ACitations
Citations of this article
35Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Salah satu gangguan yang berhubungan dengan haid adalah Pre Menstrual Syndrome. Berbagai sumber informasi mengenai Premenstrual Syndrom dapat diperoleh,  baik dari keluarga maupun dari lingkungan luar, dan akan lebih  baik jika didapatkan dari teman atau kelompok sebaya dimana mereka akan lebih terbuka dan lebih mendalam dalam melakukan sharing terutama tentang hal-hal yang positif. Oleh sebab itu diperlukan usaha untuk memberikan pendampingan kepada remaja  untuk memberikan pengetahuan dan membentuk sikap yang positif tentang  premenstrual syndrom. Upaya yang dapat dilakukan adalah membentuk kelompok sebaya (peer grup).  Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh Peer Education  terhadap pengetahuan dan sikap mengenai Premenstrual Syndrom   pada siswi SMP di Kota Bogor dengan desain pre-experimental, yaitu one group pre-test post-test, Pengambilan sampling menggunakan teknik Cluster Sampling di SMP 6 kelas VII sejumlah 42 orang. Analisis bivariat dilakukan uji Wilkoxon untuk mengetahui pengaruh Peer Education terhadap peningkatan pengetahuan mengenai Premenstrual Syndrom, sedangkan t-dependent untuk mengetahui pengaruh Peer Education terhadap sikap mengenai Premenstrual Syndrom. Hasil diperoleh adanya peningkatan pengetahuan yang signifikan  dengan nilai p 0.000 (p<0.005). Begitu pula terdapat peningkatan sikap yang signifikan dengan  rerata 51.69 menjadi 56.04, nilai p 0.000 (p<0.005). Peer Education  berpengaruh terhadap pengetahuan dan sikap mengenai Premenstrual Syndrom   pada siswi SMP, oleh sebab itu d isarankan agardibentuk peer group education di sekolah-sekolah dan senantiasa melakukan pendidikan kesehatan tentang kesehatan reproduksi remaja khususnya tentang Premenstrual Syndrom   Kata kunci : Peer Education, pengetahuan, sikap

Cite

CITATION STYLE

APA

Supliyani, E., & Yanti, R. D. (2022). PENGARUH PEER EDUCATION TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP MENGENAI PREMENSTRUAL SYNDROM PADA SISWI SMP. Jurnal Ilmiah Bidan, 6(3), 1–9. https://doi.org/10.61720/jib.v6i3.234

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free