Abstract
Pembangunan Gedung Pusat Layanan Stroke Rumah Sakit Umum Haji Surabaya memerlukan suatu manajemen waktu yang disamping mempertajam prioritas juga efisiensi dan efektifitas pengelolaan proyek, karena dengan manajemen waktu dan pelaksanaan yang baik, maka resiko suatu proyek konstruksi akan menjadi kecil, manajemen waktu yang direncanakan pada perusahaan kontraktor PT. Rembiga Indah – Samudra Anugrah Indah Permai - KSO dengan menggunakan kurva S dan tabulasi kerja pada keseluruhan stuktur dimulai dari pondasi.Dalam pelaksanaan proyek konstruksi, disamping kita mengetahui pihak – pihak yang berperan dalam pekerjaan konstruksi, diperlukan juga perencanaan Anggaran atau keuangan, Pengendalian waktu di lapangan bertujuan untuk menjaga agar waktu pelaksanaan sesuai dengan rencana waktu yang telah dipersiapkan sebelum proyek dimulai, dengan pengendalian menggunakan kurva S dan Network Diagram akan mempermudah dan mempercepat visual antara target dan kemajuan aktual proyek.Pembangunan Gedung Pusat Layanan Stroke Rumah Sakit Umum Haji Surabaya merupakan salah satu proyek pemerintah yang dikhususkan untuk menunjukan kemajuan Rumah Sakit dan menambah sarana dan prasarana yang dibutuhkan, anggaran dana keseluruhan untuk proyek ini berasal dari Pemerintah Provinsi jawa Timur, proyek gedung 8 lantai yang berdiri dilahan seluas 840 m2 dalam kawasan Rumah Sakit Umum Haji Surabaya.Hasil akhir yang diperoleh dari analisa penerapan manajemen waktu pada proyek Pembangunan Gedung Pusat Layanan Stroke Rumah Sakit Umum Haji Surabaya setelah direncanakan menggunakan kurva S memerlukan waktu 149 hari atau 22 minggu/hari kerja untuk pembangunan keseluruhan gedung sesuai kontrak,meskipun secara fungsi penggunaan belum optimal dan rencananya akan di lanjutkan di tahap 2.
Cite
CITATION STYLE
Khohar, A., & Budi Fariadi, D. (2021). Penerapan Manajemen Waktu Terhadap Penyelesaian Proyek Konstruksi, Studi Kasus: Pembangunan Gedung Pusat Layanan Stroke Rumah Sakit Umum Haji Surabaya 2020. Seminar Keinsinyuran Program Studi Program Profesi Insinyur, 1(2). https://doi.org/10.22219/skpsppi.v2i1.4335
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.